Namanya adalah Yogyakarta, kota dengan sejuta kenangan dan tempat
wisata impian bagi banyak orang. Setiap mendengar kata Yogyakarta, saya langsung teringat akan sepenggal lirik
Pulang ke kotamu
Ada setangkup haru dalam rindu
Di kota romantis tersebut, kamu bisa menemukan
berbagai macam tempat wisata, kuliner, hingga kebudayaan yang ada. Bagi
kebanyakan orang yang kurang tahu tentang Yogyakarta, banyak yang belum tahu
harus pergi ke mana saat ke sana. Kebanyakan orang akan berwisata ke
tempat-tempat populer yang itu-itu saja.
Tahukah kamu jika di candi di Yogyakarta tidak hanya Candi
Prambanan dan Candi Sewu saja? Masih ada banyak candi yang bisa kamu jadikan
tujuan belajar ragam sejarah candi sekaligus mengeksplor tempat wisata di Yogyakarta lainnya. Agar tidak
mainstream seperti kebanyakan orang, cobalah untuk mengunjungi tempat wisata
berikut ini
Istana Ratu Boko
sumber:ngetren.co.id |
Tidak
seperti candi yang lainnya, Istana Ratu Boko ini lebih menampakkan diri sebagai
bangunan tinggal dari masa lampau. Terdapat beberapa bagian bangunan seperti
kolam, batu berundak, candi pembakaran, pendopo, candi kolam, dan juga yang
lainnya. Tempat wisata di Yogyakarta yang satu ini memang sudah mulai terkenal
di seantero negeri.
Hal tersebut semata-mata karena pemandangan senja di sana
begitu memukau dengan suasana candi yang masih alami. Sempat diulas menjadi
spot sunrise terbaik di blog traveloka, ternyata
Istana Ratu Boko juga menjadi tempat menarik untuk merasakan senja yang
berbeda. Namun pada sore hari, tiket masuk naik menjadi sebesar Rp. 100.000.
Sedangkan untuk tiket pagi hari hanya Rp. 35.000 saja. Kebayang kan gimana
spesialnya suasana sunset di candi ini!
Candi Abang
sumber:idntimes.com/tnovia |
Candi yang satu ini adalah tempat yang tepat jika kamu ingin
belajar sejarah sekaligus menyepi di alam yang sejuk. Yang unik dari Candi Abang yakni bahan baku pembuatan candi tersebut berasal dari batu bata
merah dan berbentuk seperti piramida. Di puncak candi tersebut terdapat tangga
untuk menuju sumur. Yang lebih unik lagi, di bagian luar candi tumbuh rumput
hijau nan segar sehingga candi lebih tampak seperti gundukan bukit jika dari
jauh.
Candi Ijo
Tampak sisi selatan bangunan Candi Ijo |
Berada tidak terlalu jauh dari Istana Ratu Boko, Candi Ijo adalah
destinasi berikutnya yang tak boleh kamu lewatkan. Candi ini dinamakan Candi Ijo karena letaknya
yang berada di atas bukit Gumuk Ijo. Candi yang unik ini memiliki susunan
struktur bangunan keren serta relief unik. Ada juga prasasti berupa mantra yang
kini berada di Museum Nasional Indonesia. Untuk masuk ke candi unik ini,
pengunjung dikenakan tarif sebesar Rp.5000. Saya paling suka menikmati matahari tenggalam di sini, rona jingganya selalu menawan.
Baca juga : Sunset dan Kopi di
Jogja Bagian Utara
Candi Barong
sumber:wikipedia.org/ Crisco 1492 |
Candi Hindu ini adalah lokasi menarik yang belum begitu terjamah
wisatawan karena akses yang masih sulit untuk menuju ke sana. Padahal pelataran
Candi Barong ini begitu indah dikelilingi sawah dan tampak tebing breksi dari
kejauhan. Jika sempat, cobalah untuk datang ke Dusun Sambisari, Sambirejo, masih
di Kompleks Candi Prambanan.
Ternyata keunikan Yogyakarta itu ga ada habis-habisnya ya, Candi-nya saja masih ada banyak yang
mungkin saja kamu belum pernah kunjungi. Karena itu, bagaimana kalau liburan
yang akan datang kamu kembali ke Yogyakarta. Siapkan semua keperluan dari
sekarang dan intip harga tiket dan penginapan siapa tau kamu beruntung dapat
harga menarik yang nyaman buat kantong, memesan jauh-jauh hari pastinya bisa
dapat harga yang lebih masuk akal kan?
candi ijo itu lumayan terdengar hits ya kak... aku selama ini cuma baru sekali doang ke candi, yakni candi borobudur... #jejakbiru
BalasHapusoh iya.. itu istana ratu boko juga indah banget ya mbak... di Jember nggak ada candi kayaknya xixixixixi #jejakbiru
BalasHapus